8 Inspirasi Style Dress Dengan Sepatu Kets Yang Kekinian

Bagikan:

Cara memadupadankan style dress dengan sepatu kets yang tepat bisa membantu wanita jadi tambah cantik. Apakah Kamu tahu bagaimana memadukan style dress dengan sepatu kets agar tetap terlihat cantik? Silakan kamu bisa simak artikel kami dibawah ini agar bisa memiliki outfit yang cantik saat menggunakan dress dengan sepatu kets.

Tentang Sepatu Kets

8 Inspirasi Style Dress Dengan Sepatu Kets Yang Kekinian

Selain sepatu hak tinggi yang mewah dan sopan, sepatu kets merupakan item yang sangat dibutuhkan ada di lemari sepatu seorang wanita. Apalagi bagi wanita aktif yang menyukai olahraga, atau harus aktif dikarena sifat pekerjaan yang dilakukan setiap hari. Jadi sepatu kets ini bisa menjadi pendamping yang sangat diperlukan wanita di segala aktivitas.

Sepatu kets flat sole saat ini telah banyak yang memiliki desain dengan warna-warna simpel yang bisa dipilih wanita. Sepatu kets mempunyai banyak model sepatu wanita yang berbeda: seperti sepatu kets klasik, sepatu converse yang dinamis, sepatu slip on yang nyaman digunakan dan lainnya.

Entah saat cuaca panas atau cuaca dingin, sepatu kets selalu membuat wanita nyaman untuk beraktivitas saat menggunakannya.

Baca juga : Perbedaan Sepatu Kets dan Sneakers, Kamu Wajib Tahu!

Hal Yang Perlu Diperhatikan Saat Memilih Style Dress Dengan Sepatu Kets

Sepatu kets selalu digandrungi oleh banyak anak muda jaman sekarang. Namun, jika Kamu ingin outfit Kamu gunakan lebih terlihat sempurna, Kamu harus tahu cara memadukannya sepatu kets dengan dress dengan benar. Kami disini akan memberikan beberapa catatan saat memadukan dress dengan sepatu kets. Sehingga akan membantu Kamu mengenakannya dengan lebih percaya diri dengan tampil menawan.

  • Kamu harus memilih sepatu kets yang sesuai dengan ukuran kaki, sehingga bisa membantu kamu berjalan dengan lebih nyaman dan percaya diri.
  • Kamu harus menyelaraskan warna antara dress dan sepatu. Ingatlah bahwa jumlah warna pada pakaian tidak boleh lebih dari 3 warna saat mengkombinasikan dengan sepatu kets.
  • Sebaiknya pilih dress dengan tekstur dan warna maching dengan warna sepatu wanita kekinian. Ini akan membantu seluruh outfit kamu gunakan menjadi lebih harmonis dan terlihat modis.
  • Utamakan mengenakan sepatu berwarna hitam atau putih agar mudah dipadukan dengan berbagai jenis outfit.

Baca juga : 8 Inspiasi Outfit Gamis Dengan Sepatu Sneakers Santai dan Formal

Inspirasi Style Dress Dengan Sepatu Kets Yang Kekinian

Dress yang bisa dipadukan dengan sepatu kets sangat beragam, sehingga Kamu tidak perlu terlalu khawatir saat memilih outfit ini. Kamu benar-benar bebas menciptakan style fashion Kamu sendiri. Berikut beberapa cara mix and match style dress dengan sepatu kets agar tetap tampil cantik dan fashionable.

1. Maxi Dress Motif Floral Dengan Sneakers Putih Yang Simple

Maxi Dress Motif Floral Dengan Sneakers Putih Yang Simple
Sumber : https://id.pinterest.com/pin/490610953170041464/

Outfit Sytle Dress dengan sepatu kets pertama adalah perpaduan antara Maxi Dress motif floral dengan menggunakan sepatu kets. Jika kamu ingin memiliki outfit simple saat menggunakan dress maxi dan sepatu kets, maka inspirasi pertama ini cocok untuk kamu gunakan.

Karena kamu cukup menggunakan maxi dress dengan motif floral yang cantik, ditambah dengan menggunakan sepatu sneakers berwarna putih polos. Dan untuk membuat pernampilan kamu tambah cantik kamu bisa membawa tas berukuran kecil. Outfit maxi dress dengan sneakers putih simple ini sangat cocok digunakan saat kamu jalan-jalan.

Baca juga : 10 Style Sepatu Putih Wanita Hijab Yang Fashionable

2. Midi Dress Dengan Sepatu Kets Motif Leopard

Midi Dress Dengan Sepatu Kets Motif Leopard
Sumber : https://id.pinterest.com/pin/104638391327082680/

Selanjtunya jika kamu ingin menggunakan Midi Dress untuk jalan-jalan, tetapi kamu ingin menggunakan sepatu kets sebagai alas kakinya. Mungkin inspirasi outfit satu ini bisa jadi inspirasi terbaik.

Karena kamu bisa menggunakan Midi Dress polos yang dikombinasikan dengan sepatu kets dengan motif leopard. Dan kamu bisa menambahkan tas dengan bentuk yang unik berbentuk lingkaran. Sehingga akan membuat tampilan kamu saat jalan-jalan menggunakan outfit ini bisa menarik perhatian banyak orang. Jika kamu berhijab maka kamu bisa temukan inspirasinya di 10 Inspirasi Sepatu Yang Cocok Untuk Baju Tunik.

3. Mini Dress Dengan Sepatu Slip On yang Nyaman

Mini Dress Dengan Sepatu Slip On yang Nyaman
Sumber : https://id.pinterest.com/pin/58335757656621786/

Outfit selanjutnya ini cocok untuk wanita yang ingin terlihat santai saat jalan-jalan atau hangout bersama teman-teman. Dimana kamu bisa menggunakan mini dress dengan sepatu slip on. Sehingga dengan outfit ini kamu akan terlihat cantik tetapi juga terlihat casual karena menggunakan sepatu kets.

Penggunaan sepatu kets jenis slip on ini juga akan membuat kamu nyaman untuk berjalan dan beraktivitas. Jadi kamu bisa bebas mengekspresikan diri saat kamu berjalan-jalan santai dengan menggunakan outfit satu ini.

Jadi kamu bisa mencari Mini Dress dengan warna hitam dengan motif kotak-kotak, dan menggunakan sepatu slip on dengan warna coklat. Serta kamu bisa tambahkan membawa tas dengan warna senada dengan warna sepatu ketsnya. Untuk inspirasi lain bisa kamu baca di 11 Model Sepatu Yang Cocok Untuk Dress Pendek.

4. A-Line Dress Dengan Sepatu Kets Tetap Membuat Kamu Tampil Cantik

A-Line Dress Dengan Sepatu Kets Tetap Membuat Kamu Tampil Cantik
Sumber : https://id.pinterest.com/pin/403987029086414619/

Jika kamu suka menggunakan A-Line Dress saat pergi keluar rumah entak untuk jalan-jalan ke mall, atau pergi ke cafe. Maka kombinasi A-Line Dress dengan sekatu kets adalah pilihan tepat yang bisa kamu coba.

Seperti inspirasi outfit A-Line Dress dengan sepatu kets ini, kamu bisa menggunakan A-Line Dress berwarna putih, ditambah dengan menggunakan sepatu kets berwarna putih dan membawa tas berwarna hitam.

Dengan tampilan outfit yang simple saat menggunakan A-Line Dress akan tetap membuat kamu tampil cantik dan anggun.

5. Sheat Dress Dengan Sepatu Sneakers Membuat Tampilan Lebih Seksi

Sheat Dress Dengan Sepatu Sneakers Membuat Tampilan Lebih Seksi
Sumber : https://id.pinterest.com/pin/164522192628286746/

Jika kamu adalah salah satu wanita yang suka memperlihatkan lekuk tubuh indah kamu, maka kamu bisa mengenakan Sheat Dress yang dikombinasikan dengan sepatu kets. Dengan perpaduan Sheat Dress dan sepatu kets tidak akan membuat penampilan kamu tidak menarik, bahkan dengan outfit ini lebih menggoda.

Jadi kamu bisa pertimbangkan menggunakan Sheat Dress dengan sepatu kets agar kamu bisa memiliki penampilan yang seksi tetapi tetap terlihat casual.

6. Shift Dress Dipadukan Sneakers Yang  Simple Tapi Menawan

Shift Dress Dipadukan Sneakers Yang  Simple Tapi Menawan
Sumber : https://id.pinterest.com/pin/917749230292745203/

Shift Dress adalah salah satu model dress yang akan memiliki potongan dress yang lurus yang bisa membantu kamu menyamarkan lekuk tubuh. Saat kamu menggunakan Shift Dress yang dipadukan dengan sepatu kets maka kamu bisa menggunakanya untuk hangout. Saat menggunakan outfit dress ini kamu akan memiliki penampilan yang cantik dan casual.

7. Outfit Sepatu Kets dan Off Shoulder Dress Yang Nyaman

Outfit Sepatu Kets dan Off Shoulder Dress Yang Nyaman
Sumber : https://id.pinterest.com/pin/472666923389676244/

Inspirasi style dress dengan sepatu kets selanjutnya ini adalah dengan menggunakan dress model Off Shoulder Dress yang padukan dengan sepatu kets. Off Shoulder Dress adalah model dress yang akan menonjolkan area bahu yang terbuka.

Dengan menggunakan outfit Off Shoulder Dress dan sepatu kets akan membuat pernampilan kamu terlihat lebih girly, anggun, dan elegan.

8. OOTD Denim Dress Dengan Sepatu Kets Yang Casual

OOTD Denim Dress Dengan Sepatu Kets Yang Casual
Sumber : https://id.pinterest.com/pin/396457573462017975/

Inspirasi sytle dress dengan sepatu kets terakhir ada outfit Denim Dress dengan sepatu kets berwarna putih. Jika kamu menggunakan Denim Dress yang dipadukan dengan sepatu kets maka kamu akan memiliki penampilan yang terlihat menarik dan sangat casual.

Walaupun saat kamu menggunakan outfit ini telihat simple, tetapi kamu akan tetap terlihat bekelas dan sangat menawan.

Jadi itulah tadi inspirasi style dress dengan sepatu kets yang bisa kamu jadikan referensi berdasarkan jenis dress yang berbeda-beda.