Inilah Perbedaan Sepatu Wakai Asli dan Palsu

Bagikan:

Perbedaan Sepatu Wakai Asli dan Palsu – Brand Wakai menjadi sala satu produsen sepatu yang saat ini banyak diminati anak-anak muda. Popularitas sepatu wakai membuat banyak industri sepatu yang menduplikat model sepatu wakai hingga sulit dibedakan antara yang asli dan yang palsu.

Cara Mengetahui Perbedaan Sepatu Wakai Asli dan Palsu

Nah kali ini kami akan membagikan informasi dan tips bagaimana mebedakan wakai ori dan kw, sehingga kamu tidak tertipu saat membeli sepatu wakai. Seperti yang kita ketahui, saat ini banyak toko sepatu baik offline maupun online yang menjual sepatu wakai dengan model dan harga yang sangat bervariasi, untuk itu kita harus jeli sebelum memutuskan toko mana yang akan menjadi tempat untuk membeli sepatu wakai.

Inilah Perbedaan Sepatu Wakai Asli dan Palsu

Ada beberapa hal yang harus kita ketahui untuk membedakan sepatu wakai asli dan kw, misalnya material yang digunakan, kerapian, perbedaan insole dan outsole dll. Lebih jelasnya, berikut cara mengetahui perbedaan sepatu wakai asli dan palsu :

1. Tingkat Kerapian

Sepatu wakai ori biasanya terlihat lebih rapi karena melalui proses dan management produksi yang terkontrol. Sebelum dipasarkan, sepatu wakai melewati proses pemantauan untuk menjaga kualitas produk, sedangkan sepatu wakai palsu atau kw biasanya kelihatan dari jahitannya yang tidak rapi serta ada sisa-sisa lem.

2. Outsole Sepatu

Sepatu wakai asli memiliki uotsole yang berkualitas sedangkan wakai kw terbuat dari bahan yang kurang bagus. Bagian bawah outsole wakai palsu biasanya terasa lebih keras dan tidak lentur. Nah outsole ini dapat menjadi salah satu cara untuk membedakan sepatu wakai asli dan palsu.

3. Insole Sepatu

Insole pada sepatu wakai asli terasa embuk mengingat bahan yang digunakan terbuat dari memory foam. Sedangkan untuk sepatu wakai palsu umumnya memiliki insole yang keras sehingga tidak nyaman digunakan.

4. Melipat Sepatu (Beresiko)

Teknologi & dan bahan pembuatan sepatu wakai asli memungkinkannya untuk dapat dilipat bahkan hingga 360 derajat tanpa hawatir sobek dan patah. Sepatu wakai asli lebih lentur, sedangkan sepatu wakai palsu memiliki kualitas yang kurang bagus sehingga beresiko patah atau sobek saat sepatu dilipat apalagi sampai 360 derajat.

5. Label Sepatu

Salah satu cara untuk membedakan sepatu wakai asli dan palsu adalah dengan melihat label atau tag sepatu. Pada wakai asli, label sepatu menggunakan karton premium sehingga terlihat lebih bagus, namun kebalikannya, pada sepatu wakai kw biasanya menggunakan label dengan bahan yang kurang bagus.

6. Bahan Canvas

Seperti yang sudah kita ketahui pada kebanyakan spesifikasi sepatu wakai, bahan pembuatan sepatu ini dari Canvas, namun menggunakan canvas berkualitas yang tebal dan juga solid. Sedangkan pada sepatu wakai palsu, kendati menggunakan bahan canvas namun biasanya lebih tipis dan juga mudah sobek.

7. Logo Sepatu

Ciri-ciri sepatu wakai asli dapat dilihat pada logo belakang dimana biasanya terlihat timbul dan berbahan kulit premium. Lalu selain logo belakang, kita juga bisa melihat cetakan logo pada bagian insole sepatu dimana cetakan pada sepatu wakai asli terlihat rapi. Kebalikannya, pada sepatu wakai palsu logo belakang dan logo pada cetakan insole terllihat kurang rapi.

8. Harga Sepatu

Hal yang paling mudah untuk membedakan sepatu wakai ori dan kw adalah dengan memperhatikan harganya. Harga sepatu wakai ori berkisara antara 400rb s/d 700rb. Sedangkan harga sepatu wakai kw biasanya di bawah 300rb bahkan ada yang menjua sepatu ini dengan harga di bawah 100rb. Dari segi harga sepatu wakai asli tentu ada perbedaan, yang jelas harga untuk sepatu kw berada dii bawah yang ori.

Tips Membeli Sepatu Wakai Ori

Inilah Perbedaan Sepatu Wakai Asli dan Palsu

Walau kita sudah mengetahui perbedaan sepatu wakai asli dan palsu sepeti yang telah dijalaskan di atas, namun tida menutup kemungkinan akan terjadinya penipuan saat membeli sepatu wakai. Untuk itu, berikut tips dan cara membeli sepatu wakai original agar kita tidak kecewa dikemudian hari :

Rating & Review Penjual

Jika kita membeli sepatu wakai di toko offline, mungkin masih bisa membedakan antara yang asli dan yang palsu karena kita berada di lokasi dan dapat mengecek sepatu secara langsung. Namun bagaimana jika membeli sepatu wakai online? Nah agar mendapatkan sepatu asli kita harus melihat review dan juga rating penjual sepatu dari buyer sebelum-sebelumnya.

Beli di Toko / Gerai Resmi Sepatu Wakai

Jika membeli sepatu wakai secara offline, lebih baik membeli di toko resmi sepatu wakai karena sudah jelas keasliannya. Namun di toko-toko yang bukan gerai resmi wakai juga banyak kok yang asli, namun kita harus jeli saat mengecek sepatunya.

Baca Juga : Review Harga Sepatu Wakai Gyou Original

Demikianlah informasi yang dapat kami bagikan mengenai Perbedaan Sepatu Wakai Asli dan Palsu serta tips dan cara membeli sepatu wakai. Dengan adanya ulasan ini, semoga kita dapat membeli sepatu wakai sesuai dengan keinginan kita.

Hallo, saya Abu Hasan sebagai Admin disini. Berbekal pengalaman dalam menulis, saya pemilik blog untuk menjadi salah satu author di https://artikelsepatu.com yang merupakan website pusat informasi harga dan model sepatu. Website ini memberikan informasi seputar harga sepatu, model sepatu dan informasi terbaru tentang dunia Sepatu. Jika ingin menghubungi saya bisa lewat form disini Contact Us